Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Istri Wali Kota Berharap BPR Tugu Bantu UMKM

Penulis : Hafiz Agassi - Editor : Redaksi

15 - Mar - 2016, 15:33

Placeholder
Acara Workshop Peningkatan Kualitas Pelayanan PD. BPR Tugu Artha Kota Malang, Selasa (15/3/2016) (Foto Istimewa)

Ketua TP PKK Kota Malang,  Dewi Farida Suryani, mengatakan banyak pelaku usaha yang terjerat rentenir karena susahnya mendapatkan modal usaha. Karena itu, ia berharap perusahaan daerah Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Tugu Artha bisa memberikan bantuan modal dengan bunga yang rendah kepada pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).

"Selama ini karena susahnya mendapat dana, banyak pelaku usaha terjerat rentenir," kata Umi Farida panggilan akrab Istri Wali Kota Malang ini, dalam acara Workshop Peningkatan Kualitas Pelayanan PD. BPR Tugu Artha Kota Malang, Selasa (15/3/2016). 

Ia pun berharap, warga Kota Malang bisa ikut program BPR Tugu Artha yang merupakan badan usaha milik daerah (BUMD).

"Saya harap program BPR itu disosialisasikan, karena BPR Tugu Artha bukan hanya milik PNS saja tapi milik masyarakat umum," tuturnya.

Umi Farida juga berbagi resep kepada peserta workshop agar bisa menjadi pengusaha yang sukses.

"Kunci utama untuk sukses dalam usaha adala memupuk kepercayaan dengan orang, meski modal sedikit kalau kita pegang teguh kepercayaan akan sukses," tandasnya.(*)


Topik

Peristiwa PD-BPR-Tugu-Artha UMKM



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Hafiz Agassi

Editor

Redaksi