Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pendidikan

Tahun Depan UB akan Batasi Kuota MABA Jenjang S1 jadi 10 Ribu

Penulis : Anggara Sudiongko - Editor : Heryanto

21 - Nov - 2016, 15:08

Placeholder
Prof.Dr.Ir .M.Bisri, Rektor Universitas Brawijaya (dua dari kanan) (Anggara/ MalangTIMES)

Universitas Brawijaya (UB) tahun depan mewacanakan akan mengurangi kuota penerimaan mahasiswa baru.

Pengurangan kuota tersbut disebabkan keterbatasan lahan yang dimiliki UB. Selain itu, kampus terbesar di Kota Malang ini ingin memaksimalkan potensi lulusan agar lebih berkualitas dan bisa bersaing di tingkat nasional maupun Internasional.

Rektor Universitas Brawijaya Prof.Dr.Ir.M.Bisri mengatakan  pihaknya tahun depan akan melakukan penerimaan mahasiswa baru kemungkinan sekitar 10 ribu mahasiswa. 

Pembatasan kuota untuk mahasiswa jenjang S1 itu, lanjutnya karena UB akan melakukan penambahan kuota mahasiswa baru untuk jenjang magister.

“Tiap tahunnya penerimaan mahasiswa baru akan lebih diperketat lagi, ya supaya bisa lebih memaksimalkan lulusan” tandasnya.

Ia menambahkan, hal penting untuk UB adalah menciptakan lulusan yang berkualitas dan kompeten pada bidangnya sehingga benar-benar bisa berkontribusi secara maksimal sesuai bidangnya.

Ditambahkan, meraka yang lulus dan ingin melanjutkan ke jenjang selanjutnya jumlahnya masih sedikit, hanya sekitar 5 persen saja.

Selanjutnya, para lulusan kebanyakan selalu mengincar  profesi sebagai PNS yang notabene persaingan ketat dan jumlahnya sangat kecil.

Di sisi lain, ada juga lulusan yang memilih menjadi pegawai di perusahaan besar atau ingin menjadi mandiri seorang entrepreuner.

Nah iniliah yang akan kami dorong, enterpreuner . Lulusan seperti di Jepang pasti selalu diinden oleh perusahaan besar. Sebab, mereka memang sangat berpotensi dan ahli dibidangnya. Oleh karena itu, kami berharap lulusan kita juga bisa seperti itu dengan memaksimalkan potensi yang ada," pungkasnya. 


Topik

Pendidikan Universitas-Brawijaya UB



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Anggara Sudiongko

Editor

Heryanto