Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Warga Demo Pendirian Pabrik Gula, Ini Kata Direktur PT. Rejoso Manis Indo

Penulis : Aunur Rofiq - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

13 - Mar - 2017, 19:47

Placeholder
Rapat dengar pendapat antara Dewan, Direktur PT. Rejoso Manis Indo, Pemda dan warga Desa Rejoso.(Foto: Aunur Rofiq/ BlitarTIMES)

Direktur operasional PT. Rejoso Manis Indo James Rifai menyatakan, pihaknya tidak mengetahui jika yang digunakan adalah aset Desa Rejoso, karena proses pembebasan lahan sudah diserahkan sepenuhnya kepada tim di lapangan. 

Pihaknya juga mengaku belum pernah melakukan transaksi apapun terkait tanah yang dimaksud.  Baik berupa pembelian ataupun tukar guling. 

"Kita belum melakukan transaksi apapun terkait tanah yang dimaksud. Namun yang pasti setelah ini kita akan menunggu dulu kepastian dari pak lurah terkait status tanah tersebut. Karena kita kan sama-sama tidak mau tersandung dengan masalah hukum," ungkap Rifai, Senin (13/3/2017).

Seperti diberitakan sebelumnya, rapat dengar pendapat antara DPRD Kabupaten Blitar, Pemkab Blitar, warga Desa Rejoso dan perwakilan PT.Rejoso Manis Indo diwarnai aksi demonstrasi, Senin (13/3/2017).

Ratusan warga Desa Rejoso, Kecamatan Binangun, Kabupaten Blitar berdemo menuntut penyelesaian polemik pendirian pabrik gula di desa mereka. Warga menduga jika PT.  Rejoso Manis Indo telah menggunakan tanah yang merupakan aset desa tidak sesuai prosedur.

Sebelumnya, Komisi I DPRD Kabupaten Blitar juga pernah melakukan sidak ke lokasi pendirian pabrik. Dan menemukan banyak jalan yang rusak akibat proses pembangunan pabrik gula tersebut.(*)


Topik

Peristiwa Demo-Pendirian-Pabrik-Gula PT-Rejoso-Manis-Indo



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Aunur Rofiq

Editor

Sri Kurnia Mahiruni