Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Kemenag Blitar Beri Waktu Hingga 2 Juni Untuk Pelunasan BPIH

Penulis : Aunur Rofiq - Editor : Heryanto

23 - May - 2017, 19:29

Placeholder
Kepala Seksi Penelengara Ibada Haji dan Umroh Kemenag Kabupaten Blitar, Syaikul Munib.(Foto : Aunur Rofiq/BlitarTIMES)

Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Blitar member tenggang waktu hingga 2 Juni untuk pelunasan Biaya Penyelengara Ibada Haji (BPIH) pada tahun 2017 ini. Pembukaan pelunasan tahap kedua sudah dimulai sejak Senin (22/5/2017) kemarin.

Kepala Seksi Penelengara Ibada Haji dan Umroh Kemenag Kabupaten Blitar, Syaikul Munib mengatakan, bahwa hingga saat ini sudah ada 801 Calon Jamaah Haji (CJH) yang sudah melunasi BPIH.

Jumlah kuota Kabupaten Blitar pada musim haji tahun 1.050 jamaah dari 35 ribu kuota di Jawa Timur.  Sementara jumlah kuota awal hanya 84 jamaah, namun setelah penambahan 20 persen menjadi 1.050 jamaah.

Dari data ini, ada dua CJH yang batal berangkat, 49 CJH ditunda keberangkatanya, dan 12 CJH wafat sebelum berangkat.

“Memang ada yang gagal berangkat karena kesehatan atau masalah lain, ada juga yang meninggal dunia,” ungkap Munib kepada wartawan, Selasa (23/5/2017).

Untuk CJH tahun ini dikenakan BPIH sebesar Rp 35.666.250,- atau naik sekitar Rp 700 ribu dibandingkan tahun lalu. Untuk CJH yang tidak melunasi BPIH, maka kuota yang kosong akan dikembalikan ke Kemenag Wilayah Jawa Timur.

Selain itu, ada juga CJH yang masuk dalam program percepatan ibadah haji sebanyak 124 CJH. Sebanyak 124 CJH ini berangkat lebih awal karena beberapa faktor, diantaranya karena faktor usia yang sudah lanjut. “Untuk CJH yang dalam usia lanjut mendapatkan prioritas dari pemerintah,” tegasnya.

Selain usia lanjut,  pengabungan makrom  atau suami istri, anak dengan orang tua, bahkan kakak dengan adik yang sudah lansia.

Untuk Kabupaten Blitar nanti akan dibagi menjadi dua kloter, untuk setiap kloter berisi 45o jamaah, sedangkan sisanya akan digabungkan dengan jamaah daerah lain.(*)


Topik

Peristiwa kemenag-blitar pelunasan-bph



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Aunur Rofiq

Editor

Heryanto