Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Olahraga

Usai Libas Triple’s s, Blitar United Bersiap Hadapi Persema

Penulis : Aunur Rofiq - Editor : Lazuardi Firdaus

18 - Aug - 2017, 15:24

Placeholder
Skuad Blitar United.(Foto : BlitarTIMES)

Blitar United tak membuang waktu untuk melakukan persiapan menjelang laga selanjutnya. Agus Dinho cs tak terlalu lama hanyut dalam kegembiraan usai mengalahkan Triple’s s Kediri 3-0 di Stadion Pagu, Kabupaten Kediri, Rabu (16/8/2017). Berkat kemenangan ini, Blitar United dipastikan lolos ke babak 12 besar Liga 3 Indonesia.

Sehari usai menghadapi Triple’s s,  Blitar United sudah mulai melakukan persiapan pada Jumat (18/8/2017). Persiapan ini dilakukan pada sesi latihan yang mereka gelar di lapangan Bendo, Kota Blitar.

"Kami tak mau menyia-nyiakan waktu yang ada seharipun. Lawan Persema nanti, kami bertekad mencuri gol di menit-menit awal. untuk memenangkan pertandingan anak-anak akan termotivasi dengan gol awal,” kata Asisten Pelatih Blitar United Agus Suyanto.

Sementara itu, jarak yang sempit dengan laga sebelumnya membuat Blitar United harus melakukan sejumlah rotasi pemain. Walau begitu, Blitar United diuntungkan dengan kembalinya bek kiri Fery Widyatama yang baru sembuh dari cedera. “Kembalinya Fery cukup menguntungkan kami. Di laga lawan Persema nanti kami akan tampil menyerang,” ujarnya.(*)


Topik

Olahraga Blitar-United



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Aunur Rofiq

Editor

Lazuardi Firdaus