Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Pemerintahan

Pengelolaan Hutan Kota Beralih ke DLH

Penulis : Agus Salam - Editor : A Yahya

21 - Mar - 2018, 20:18

Placeholder
Salah satu hutan kota di jalan semeru yang kini dikelola DLH (Agus Salam/Jatim TIMES)

Hutan Kota di Kota Probolinggo, yang awalnya dikelola Dinas Pertanian dan Tanaman pangan, kini beralih ditangani Dinas Lingkungan Hidup. Pelimpahannya berlangsung di akhir 2017 akhir. Karenanya, DLH belum maksimal mengelola sejumlah hutan kota yang ada di wilayahnya, bahkan belum hafal luasannya.

Keterusterangan tersebut disampaikan Kabid Konservasi dan Pertamanan pada DLH, Rabu (21/3) siang. Pihaknya masih menginventarisir hutan kota yang kini menjadi kewenangannya. Termasuk luasan, jenis dan jumlah tanamannya. Mengingat, bidang yang dipimpinnya, mulai menangani hutan kota terhitung sejak 2018. Seperti yang dilakukan di hutan kota yang berlokasi di Jalan Semeru, Kelurahan Kademangan, Kecamatan kademangan.

Pihaknya telah selesai melakukan pembersihan terhadap sampah yang memenuhi sebagian lahan hutannya. Sampah yang awalnya berserakan, kini sidah dikumpulkan dengan alat berat dan sebagian lahan hutan yang ditempati sampah, kini sudah bersih. “Selain menginventarisir, kami juga melakukan pembenahan. Ya agar hutannya kelihatan rapi dan terawat. Jadi, selain hijau, nyaman dipandang,” ujarnya.

Saat ditanya soal bangunan yang menghalangi akses masuk ke hutan kota, Susilo mengatakan belum mengetahui siapa pemilik lahannya. Sebab yang dilakukan belum sampai ke soal lahan. Pihaknya masih fokus pada penataan hutan kota. Apalagi, soal bangunan seperti itu, bukan kewenangannya. Meski begitu pihaknya hari ini (Kamis) akan melihat langsung ke lokasi. “Kalau bangunan bukan kewenangan kami. Informasinya, itu lahan bekas lori. Tapi nanti saya lihat dulu ya,” tambahnya.

Disinggung soal berapa jumlah luasan lahan hutan kota dan ada di mana saja, Susilo enggan berkomentar banyak. Dirinya belum hafal dan berjanji akan memberikan hari ini (Kamis). Apalagi saat ini berada di Surabaya menghadisi sebuah acara. Ia tidak berani mendegelasikan data tersebut ke bawahannya. “Besuk saja ke kantor. Soalnya datanya ada di sana. Saya tidak hafal, kalau kami jelaskan sekarang, khawatir keliru," kata dia. 

Ditambahkan, selain mengurusi hutan kota, pihaknya juga mengurusi Ruang Terbuka Lahan Hijau (RTLH) dan taman kota. Saat ini pemkot memiliki sejumah hutan kota dan RTLH serta taman yang hampir mengelilingi wilayahnya. Untuk hutan Kota di antaranya, di jalan semeru, jalan Abdurrahman Wahid (Gusdur) belakan eratex dan di Kelurahan Sumbertaman, Kecamatan Wonoasih serta di Jalan Mastrip, Kelurahan Kedopok, Kecamatan Kedopok. Untuk RTLH, di jalan Semeru, Kelurahan Triwung Kidul, Kecamatan kademangan, RTLH Asabri di Jalan AA Maramis, Kelurahan Kanigaran, Kecamatan kanigaran


Topik

Pemerintahan berita-probolinggo DLH-Probolinggo Hutan-Kota-di-Kota-Probolinggo



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Agus Salam

Editor

A Yahya