Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Politik

Bawaslu Jatim Nyatakan Tulungagung Kondusif, Laporan Masyarakat Minim

Penulis : Anang Basso - Editor : Yunan Helmy

24 - Apr - 2018, 15:19

Placeholder
Aang Khunaifi, komisioner Bawaslu Provinsi Jawa Timur, saat di Tulungagung. / Foto : Anang Basso / Tulungagung TIMES

Sosialisasi pengawasan pemilu yang digelar Panwaskab Tulungagung menghadirkan komisioner Bawaslu Provinsi Jawa Timur Aang Khunaifi. Aang menjelaskan pentingnya pengawasan untuk mengurangi potensi pelanggaran. "Kita ingin ormas dan LSM ikut terlibat aktif dalam gelaran pilkada 2018," ungkap dia.

Bawaslu mengakui masyarakat hingga saat ini masih minim untuk melaporkan pelanggaran pemilu yang terjadi. Namun panwaslu telah banyak menangani berbagai pelanggaran yang terjadi di berbagai kota/kabupaten di Jawa Timur. "Laporan masyarakat memang masih minim. Namun temuan kami bersama panwaslu telah banyak kami tindak," ujarnya. 

Temuan yang dimaksud, menurut Aang, lebih banyak pada pelanggaran alat peraga kampanye (APK) yang tidak memenuhi ketentuan. Masyarakat telah memberikan informasi yang cukup. Namun untuk menindak, perlu syarat formal. "Sebenarnya pemahaman masyarakat telah bagus, namun untuk tindak lanjut laporan mesti mengikuti syarat formil," jelasnya 

Kabupaten Tulungagung, menurut Bawaslu Provinsi, masih dalam situasi yang kondusif meskipun gelaran pilkada serentak dilakukan antara pilgub dan pilbup. "Jika dibandingkan daerah lain, Tulungagung masih cukup kondusif karena koordinasi elemen berjalan dengan baik," pungkas Aang.

Dalam sosialisasi yang diselenggarakan tersebut, sekain dihadiri oleh perwakilan ormas dan LSM, berbagai organisasi turut diundang. Di antaranya organisasi kepemudaan, mahasiswa dan media massa.(*) 


Topik

Politik berita-tulungagung bawaslu-jatim jelang-pemilu



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Anang Basso

Editor

Yunan Helmy