Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Tekno

Tidak Mau Blokir Orang di Instagram Tapi Sebal Sama Dia? Fitur Ini Jawabannya

Penulis : Wahida Rahmania Arifah - Editor : Sri Kurnia Mahiruni

19 - Jul - 2018, 19:44

Placeholder
(foto: Wccftech)

Pernah dong punya follower atau pengikut yang menyebalkan? Mereka mungkin sering menganggu Instagram kita, entah dia sering stalking (memata-matai) atau memberikan komentar-komentar bernada negatif. Cara paling ampuh tentu saja memblokir pengikut yang bersikap demikian.

Blokir boleh jadi cara paling ampuh. Akan tetapi, Instagram kini memberikan fitur pilihan. Jadi, kamu enggak perlu repot-repot memblokir pengikut yang menyebalkan tersebut. Fitur teranyar Instagram itu bernama Remove Follower.

Fitur ini mampu menyingkirkan pengikut dari daftar. Pengikut yang diremove atau disingkirkan itu tidak akan menerima notifikasi atau pemberitaan bahwa kita sudah menyingkirkan dia dari daftar pengikut. Wah, menarik ya?

Fitur Remove Follower sebenarnya sudah diuji coba sejak sebulan terakhir. Sayangnya dikutip dari The Verge Instagram belum mau mengungkapkan kapan fitur Remove Follower bakal dirilis secara resmi. Kita tunggu saja ya kapan Instagram akan meluncurkan fitur Remove Follower ini secara resmi.

Pembaca, agaknya dengan fitur ini Anda akan tetapi dipantau oleh pengikut tersebut. Jika menggunakan fitur Remove Follower, si pengikut tersebut tetap saja bisa melihat akun kita lho. Kecuali kita sudah melakukan privasi akun di Instagram kita tersebut.

Wah, pilih fitur Remove Follower atau langsung blokir aja ya si pengikut menyebalkan itu? (*)


Topik

Tekno berita-malang fitur-Remove-Follower



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Wahida Rahmania Arifah

Editor

Sri Kurnia Mahiruni