Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Peristiwa

Mudik 2018, Dishub Prediksi Kemacetan Kota Malang Tak Parah

Penulis : Pipit Anggraeni - Editor : Heryanto

30 - May - 2018, 14:13

Placeholder
Ilustrasi kemacetan (Pipit Anggraeni/MalangTIMES)

Mudik 2018, Dinas Perhubungan (Dishub) prediksi kemacetan di Kota Malang tak terlalu parah. Namun kemacetan diperkirakan hanya saat akhir pekan serta hari-hari insidentil saja.

"Kami prediksi tahun ini tidak terlalu padat seperti sebelumnya. Karena berkaitan dengan long weekend," jelas Kepala Bidang Angkutan Dinas Perhubungan Kota Malang, Ngeodiono pada MalangTIMES, Rabu (30/5/2018).

Meski begitu, ia pun menjelaskan jika titik kemacetan di kota pendidikan ini akan banyak terjadi di kawasan jalan nasional dan jalan provinsi. Di antaranya kawasan Raden Intan, Kolonel Sugiono, serta Gadang. 

Sedangkan untuk jalan provinsi meliputi Jembatan Soekarno Hatta sampai Jl Gajayana atau Dinoyo yang menuju Tlogomas dan Batu. Daerah tersebut diperkirakan padat saat warga luar kota hendak berwisata ke Kota Batu.

"Kalau dari arah Malang ke Surabaya saya rasa enggak ada masalah. Kalaupun ada trouble itu pasti di daerah persimpangan Karanglo. Dan di sana pasti akan ada rekayasa lalu lintas oleh Polres Malang," jelasnya lagi.

Lebih lanjut Oong menjelaskan jika nantinya akan dikaji pembatasan angkutan barang untuk masuk ke kota sehingga tidak ada penumpukan di titik-titik yang memang rawan macet.

Sementara untuk pengamanan wilayah, menurutnya Dishub akan membuka pos pengamanan sejak H-7 hingga H+7 lebaran di kawasan Alun-Alun Kota Malang.

Selain untuk menjaga arus lalu lintas juga menjaga keamanan parkir di area yang selalu padat oleh kunjungan masyarakat tersebut.


Topik

Peristiwa berita-malang dishub-kota-malang



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Pipit Anggraeni

Editor

Heryanto