Jatim Times Network Logo
Agama Ekonomi Gaya Hukum dan Kriminalitas Kesehatan Kuliner Olahraga Opini Otomotif Pemerintahan Pendidikan Peristiwa Politik Profil Ruang Mahasiswa Ruang Sastra Selebriti Tekno Transportasi Wisata
Kuliner

Menteri Kelautan dan Perikanan Resmikan Sentra Kuliner Ikan di Ponpes Tebuireng Jombang

Penulis : Adi Rosul - Editor : Moch. R. Abdul Fatah

30 - Jul - 2018, 18:45

Placeholder
Menteri Perikanan dan Kelautan RI, Susi Pudjiastuti Meresmikan Sentra Kuliner Ikan di Ponpes Tebuireng Jombang, (Foto : Adi Rosul / Jombang)

Kebutuhan pangan masyarakat berupa ikan segar, merupakan salah satu hal yang terus diperhatikan oleh Menteri Perikanan dan Kelautan Republik Indonesia, Susi Pudjiastuti.

Pada kunjungannya di Pondok Pesantren Tebuireng, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang, Senin (30/7), Susi Pudjiastuti secara resmi membuka sentra kuliner ikan di kompleks Ponpes Tebuireng.

Didampingi Pengasuh Ponpes Tebuireng, KH Solahuddin Wahid, Menteri Kelautan dan Perikanan ini terlebih dahulu memberikan bantuan sejumlah ikan tongkol segar pada para santri di Ponpes yang didirikan oleh kakek dari Gus Dur (Presiden RI ke - 4), yakni KH Hasyim Asy'ari.

Susi Pudjiastuti saat diwawancarai sejumlah wartawan mengatakan, kunjungannya di Ponpes Tebuireng ini dalam rangka meresmikan sentra kuliner ikan yang merupakan bantuan dari Menteri Kelauatan dan Perikan RI.

"Meresmikan sentra kuliner ikan yang kita perbantukan. Kan dulu kita bantu bioflok, untuk supaya ada ikan lele di pesantren. Yang kedua kita bantu sentra kuliner untuk jualan makanan produk - produk perikanannya," ungkap Susi Pudjiastuti.

Selain itu, Menteri Kelautan dan Perikanan RI ini, juga merencanakan untuk membantu Usaha Kecil dan Menengah (UKM) dalam mengembangkan usaha produk perikanan di sentra kuliner ikan tersebut. "Nanti seterusnya kita bantu UKM-UKM nya dengan BLU, supaya bisa memperbesar permodalan dan omset mereka," ujarnya.

Sementara, Pengasuh Ponpes Tebuireng, KH Sholahudin Wahid mengatakan, pemanfaatan sentra kuliner ikan tersebut nantinya, nantinya akan diperuntukkan untuk membantu masyarakat dalam mendapatkan tempat makan yang baik. Sedangkan, sentra kuliner ikan itu, akan dikelola secara langsung oleh pihak Ponpes Tebuireng.

"Dan juga bisa melayani pemesanan 'chatering', buat Tebuireng bagus itu," kata Kyai yang akrab disapa Gus Solah ini.(*)

 

 


Topik

Kuliner Menteri-Kelautan-dan-Perikanan Susi-Pudjiastuti Sentra-Kuliner-Ikan



JatimTimes Media Terverifikasi Dewan Pers

UPDATE BERITA JATIM TIMES NETWORK

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari JatimTIMES.com dengan klik Langganan Google News Jatimtimes atau bisa menginstall aplikasi Jatim Times News melalui Tombol Berikut :


Penulis

Adi Rosul

Editor

Moch. R. Abdul Fatah